Pada artikel kali ini akan dibahas mengenai tips ataupun cara mengembangkan bisnis toko mainan anak. Jika teman-teman baru membuka atau sudah punya toko mainan anak, dan ingin mengembangkannya, maka silahkan baca artikel ini hingga rampung.
Sebab, penulis akan bagikan berbagai tips ampuh untuk mengembangkan toko mainan anak.
Daftar Isi
Sekilas Tentang Mainan Anak
Seperti yang sudah kita tahu jika mainan anak menjadi salah satu hal tidak terpisahkan dari dunia anak-anak.
Secara naluriah, anak-anak sangat suka bermain, mereka lebih banyak menghabiskan waktu untuk bermain daripada harus belajar, atau melakukan hal lain.
Bagi orang tua, perlu diketetahui bahwa, ketika anak-anak bermain, maka mereka juga sebenarnya sedang melatih berbagai organ motorik kasar maupun motorik halus.
Maka kemudian menjadi penting bagi orang tua, untuk memilih mainan yang sesuai untuk mendukung daya kembang anak.
Nah, kebutuhan orang tua akan jenis mainan tersebut itulah yang akan dipenuhi oleh penyedia mainan, toko mainan, vendor mainan atau sebutan lainnya.
Langkah Mengembangkan Bisnis Toko Mainan Anak
Berikut beberapa langkah-langkah yang bisa kalian tempuh untuk mengenbangkan bisnis mainan anak.
Siapkan Modal
Modal sendiri merupakan salah satu hal yang paling penting dalam memulai sebuah bisnis.
Modal tidak hanya berupa materi saja, namun juga tekad untuk memulai dan mewujudannya.
Bisnis mainan anak ini memang sebenarnya bisa dilakukan oleh siapa saja, baik yang memiliki modal besar maupun yang hanya modal kecil.
Hal tersebut dikarenakan varian mainan sekarang ini sangatlah banyak ragamnya. Bahkan juga untuk harganya juga sangat bervariasi, dari sangat murah hingga sangat mahal.
Buat Promosi yang Menarik
Promosi menjadi salah satu bagian yang tidak dapat terpisahkan dari sebuah bisnis, termasuk untuk mainan anak.
Salah satu indikator toko bisnis mainan anak berkembang adalah naiknya omset penjualan mainan anak, untuk memperbesar omset maka dibutuhkan transaksi yang naik, untuk mendapatkan kenaikan transaksi, salah satu cara yang bisa dilakukan adlah dengan membuat promosi yang menarik.
Seperti promo beli 2 gratis mainan lain, atau bisa juga dengan diskon 50% untuk pembelian kedua, dan berbagai variasi promosi lain.
Tetapkan Harga yang Pas
Salah satu hal penting lain untuk mengembangkan bisnis toko mainan anak adalah dengan menetapkan harga manan yang pas, tidak selalu harus kompetitif, namun itu bisa juga dilakukan setelah melihat jenis mainannya.
Jika mainan anak tersebut susah dicari, namun banyak diburu oleh orang tua, maupun hobies, maka kalian bisa menjualnya dengan harga hobi atau sebagai media sharing.
Namun bila mainan tersebut mudah ditemui, misalnya saja seperti bola-bola plastik, maka kalian bisa jual dengan harga yang kompetitif.
Jadi lihatlah mainan tersebut, kemudian nilai, apakah bisa dijual dengan harga hobies, normal atau kompetitif.
Cari Lokasi yang Strategis
Teman-teman perlu juga dalam memilih lokasi yang strategis untuk mendapatkan atensi anak-anak dengan mudah.
Semakin strategis lokasi yang dimiliki, maka peluang untuk melakukan penjualan tentu saja akan semakin besar.
Namun jika lokasi toko kalian tidak terlalu strategis, maka disini dapat menyiasatinya dengan menggunakan banner atau spanduk penunjuk arah yang menarik. Hal tersebut dilakukan agar orang dapat melihat keberadaan toko milik kalian.
Selain dengan banner, kalian juga bisa menjual mainan secara online, walaupun toko ini tak terlihat secara fisik, namun secara online orang bisa menemukannya dengan mudah. Walaupun demikian perlu juga dicantumkan alamat atau kota tempat tinggal kalian.
Untuk dapat menjual mainan secara online dengan mudah dan gratis, kalian bisa memanfaatkan Google My Busines, Facebook Marketplace, platform marketplace, Instagram, Tiktok, dan tools lainnya yang gratis.
Melakukan Evaluasi secara Berkala
Selain melakukan evaluasi terhadap jenis mainan yang dijual, evaluasi juga terhadap sumber transaksi kalian.
Jika ada salah satu jenis mainan yang menyumbang transaksi dalam jumlah banyak, atau besar, maka ini patut menjadi perhatian.
Dalam hal ini bisa menyediakan mainan serupa dalam jumlah lebih banyak.
Evaluasi juga dari kanal penjualan, misalnya, salah satu toko online kalian menjual banyak mainan, maka bisa memberikan perhatian lebih besar ke toko online (ini bukan berarti melupakan yang offline, yang offline tetap dipertahankan sebab masih mencetak transaksi).
Penutup
Jika kalian suka dengan berbagai strategi untuk menaikkan penjualan mainan dan juga mengebangkan bisnis mainan anak ini, ada baiknya bagikan juga ke media sosial, seperti WA dan Facebook.
Demikian artikel mengenai mengembangkan bisnis toko mainan anak ini, semoga setelah membaca tulisan ini, bisnis mainan kamu semakin berkembang.
Semoga bermanfaat.